Contoh Dari Sebuah Negara Maju Di Dunia

Contoh Dari Sebuah Negara Maju Di Dunia

 

Negara-negara di dunia dapat dikelompokkan menjadi negara maju (developed countries), negera berkembang (developing countries), dan negara miskin (less developed countries). Kelompok negara-negara maju seringkali diidentikkan dengan negara yang perkembangan ekonomi dan teknologinya sangat pesat. Namun, sebenarnya aspek sosial budaya juga menunjukkan perbedaan dengan kelompok negara yang belum maju.

Sejumlah negara maju di dunia tidak memiliki modal sumber daya alam yang memadai. Kualitas sumber daya manusia menjadi modal utama mereka untuk menjadi negara maju. Namun demikian, ada juga negara yang kaya akan sumber daya alam dan sumber daya manusianya. Marilah kita pelajari negara-negara tersebut sebagai perbandingan dengan Indonesia dan Contoh Dari Sebuah Negara Maju Di Dunia.

1. Jepang

a. Lokasi 

Apa yang kamu ketahui tentang negara Jepang? Ya, negara ini merupakan salah satu negara industri yang produknya merambah ke berbagai belahan dunia. Setiap hari kita pasti melihat kendaraan bermotor produksi Jepang lalu lalang di jalan-jalan kita sampai ke pelosok negeri. 

b. Keadaan Alam

Lokasi wilayah Jepang membuat Jepang memiliki ciri iklim musim dengan perubahan musim yang jelas. Mengingat wilayah Jepang membujur dari utara-selatan, suhu udara bervariasi sesuai dengan lintangnya. Pada musim dingin, suhu udara antara -70 C sampai dengan 70 C. Pada musim panas, suhu udara antara 210 –270 C. Curah hujan di Jepang umumnya tinggi, berkisar antara 840–3.050 mm per tahun dari Contoh Dari Sebuah Negara Maju Di Dunia

Jepang terdiri atas empat pulau besar yaitu Hokkaido (78.513 km2), Honshu (230.822 km2),  Kyushu (42.030 km2 ), dan Shikoku (18.782 km2 ). Kepulauan lainnya berukuran lebih kecil. Luas keseluruhan Jepang mencapai 377.835 km2 . jepang terletak di tepi bagian barat dari samudra pasifik. Daerah ini merupakan bagian dari cincin api (ring of fire) yang terdiri atas banyak gunung api. Setidaknya terdapat 192 gunung api tersebar di negara ini. Salah satu diantaranya merupakan yang tertinggi di Jepang, yaitu Gunung Fuji (3.776 m). Tidak heran jika 25% dari wilayah negara ini tertutup lapisan vulkanik. Walaupun wilayahnya bergunung-gunung, tetapi di Jepang masih ditemukan sejumlah dataran yang sebarannya terbatas.

 

2. Amerika Serikat

a. Lokasi 

Amerika Serikat merupakan salah satu negara di Benua Amerika. Negara ini berbatasan dengan kanada di sebelah utara, samudra timur serta meksiko, teluk meksiko dan DK barat, Samudra Atlantik di sebelah timur serta Meksiko, Teluk Meksiko, dan Kuba di sebelah selatan. Amerika Serikat juga memiliki negara bagian yang terpisah dari daratan utamanya yaitu Alaska yang terletak di barat laut Kanada yaitu Contoh Dari Sebuah Negara Maju Di Dunia

Apa yang kamu ketahui tentang Amerika Serikat? Mengapa Amerika dapat menjadi negara maju? Amerika Serikat merupakan salah satu negara maju di dunia. Bahkan, selain dikenal sebagai negara maju, Amerika Serikat juga dikenal sebagai negara adidaya karena memiliki kekuatan militer paling maju di dunia. Tidak heran jika negara ini sangat berpengaruh dalam hubungannya dengan negara lain.

b. Keadaan Alam

Secara fisik wilayah amrika serikat terdiri atas dua rangkaian pegunungan besar, yaitu Pegunungan Rocky (Rocky Mountain) di bagian barat dan Pegunungan Applachia di bagian timur. Pegunungan Rocky memiliki beberapa puncak yang umumnya tidak terlalu tinggi. Beberapa puncak tertingginya mencapai lebih dari 4.000 m dpal. Pegunungan Apalachia di bagian timur membentang hampir sejajar Samudra Atlantik sejauh 2.400 km. 

Di antara kedua pegunungan tersebut, terletak dataran yang sangat luas. Sejumlah sungai mengalir melewati dataran tersebut dengan sungai terbesarnya adalah Sungai Missisipi. Sungai Missisipi (3.734 km) merupakan sungai terpanjang kedua di Amerika Serikat setelah Sungai Missouri (3.768 km). 

 

3. Inggris

a. Lokasi 

Inggris terletak dibenua eropa yang secara geografis berbatasan diutara dengan Samudra Atlantik, di sebelah barat dengan Irlandia dan Samudra Atlantik, di sebelah timur dengan Laut Utara, dan di sebelah selatan dengan Selat English Channel. Luas wilayah Inggris mencapai 244.110 km2 meliputi wilayah England, Scotlandia, Wales, Irlandia Utara, dan sejumlah pulau kecil di sekitarnya. Wilayah ini berukuran 965 km dari utara ke selatan dan lebar 515 km dari timur ke barat.

b. Keadaan Alam 

Jika dilihat dari reliefnya, wilayah inggris terbagi menjadi dua bagian , yaitu wilayah yang bergunung-gunung di bagian utara dan dataran rendah yang bergelombang ditimur dan selatan. Perbedaan reliefnya ini menunjukkan adanya perbedaan usia batuan. Batuan berusia lebih tua berada di barat dan utara, sedangkan batuan yang lebih muda berada di timur dan selatan. 

 

Baca Juga

 

Demikian Artikel Contoh Dari Sebuah Negara Maju Di Dunia Yang Saya Buat Semoga Bermanfaat Ya Mbloo:)

 



Artikel Terkait